Hari Ini, KMNU Nasional Buka Munas V di Surabaya
Surabaya, PecintaUlama.ID - Keluarga Mahasiswa Nahdlatul Ulama (KMNU) yang hari lahirnya diperingati tiap bulan Januari akan menggelar musyawarah nasional (munas). Pada tahun 2019 ini, KMNU menggelar Munas kelimanya yang akan dilaksanakan pada Jumat (18/1) hingga Ahad (20/1) di Surabaya.
Kegiatan ini akan diawali dengan pembukaan sekaligus seminar nasional dengan tema Bersinergi Menyongsong Masa Depan NU dan Bangsa dengan Menguatkan Karakter Santri dalam Jiwa Mahasiswa pada Jumat (18/1). Kegiatan ini sendiri akan dilaksanakan di aula lantai 3 gedung PWNU Jawa Timur.
"Kegiatan diawali dengan Pembukaan sekaligus Seminar Nasional dengan tema Bersinergi Menyongsong Masa Depan NU dan Bangsa dengan Menguatkan Karakter Santri dalam Jiwa Mahasiswa, yang akan di buka langsung oleh Prof KH Maksoem Machfudz, Wakil Ketua Umum PBNU periode 2015-2020, Rektor UNUSIA Jakarta, Guru Besar UGM Yogyakarta," jelas Akmal F, salah satu panitia.
"Kiai Maksoem sekaligus juga menjadi keynote speaker dalam kegiatan kali ini. Kemudian akan dilanjutkan dengan diskusi panel bersama tokoh-tokoh bangsa dan agama seperti KH Ma'ruf Khozin, Ketua Aswaja NU Center PWNU Jatim, Prof. M Nuh, Rektor ITS Surabaya 2003-2006 dan Mendikbud RI 2009-2014, dan Prof Masdar Hilmy yang merupakan Rektor UINSA," imbuhnya.
Pada Sabtu (19/1) dan Ahad (20/1) nanti merupakan waktu kegiatan internal KMNU Nasional, termasuk di dalamnya penaikan status calon anggota KMNU yang telah memenuhi kualifikasi, pengesahan KMNU Perguruan Tinggi (PT) baru, evaluasi kinerja, dan suksesi kepengurusan.
Rencananya akan ada sekitar 24 KMNU yang berasal dari perguruan tinggi negeri maupun swasta seluruh Indonesia serta KMNU Malaysia yang akan mengikuti jalannya kegiatan ini.
"Kegaitan ini diharapkan dapat menjadi sarana tercapainya jalinan silaturahim antar pengurus dan anggota KMNU Nasional dan KMNU Malaysia demi terwujudnya KMNU Nasional yang lebih baik," harapnya. [*]
0 Komentar