Sukseskan Pemilu, NU Jatim Instruksikan Gelar Lailatul Ijtima'
Surabaya, PecintaUlama.ID - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur mengajak segenap elemen masyarakat, khususnya warga NU atau Nahdliyin untuk menyukseskan pagelaran pemilihan umum yang akan dilaksanakan pada Rabu, 17 April 2019 nanti secara bersih, jujur, dan adil dengan menggunakan hak pilihnya.
Hal ini disampaikan oleh wakil ketua PWNU Jawa Timur, KH Abdus Salam Shohib di hadapan awak media saat jumpa pers yang dilaksanakan di gedung PWNU Jawa Timur lantai 2 pada Senin (15/4).
Menurut Gus Salam, sapaan akrabnya, guna menyukseskan pemilu ini, PWNU Jawa Timur menginstruksikan kepada seluruh jajarannya hingga tingkatan ranting untuk melaksanakan Lailatul Ijtima' pada Selasa malam Rabu (16/4).
"Lailatul Ijtima' itu adalah instrumen NU dalam menyelesaikan situasi kebangsaan di daerahnya masing-masing, sekaligus menjaga kondusivitas di daerahnya masing-masing," ujarnya.
Selain instruksi untuk melaksanakan Lailatul Ijtima', PWNU juga memberikan instruksi untuk melaksanakan mujahadah berupa shalat tahajud berjamaah dan dilanjutkan dengan Shalat Subuh berjamaah.
"Untuk upaya samawi atau ikhtiyar bathiniyah, PWNU juga menginstruksikan supaya pengurus NU sampai tingkat ranting untuk melaksanaknan mujahadah pada Rabu dini hari yang dilanjut dengan Subuh berjamaah. Setelah itu dilanjut dengan Dhuha berjamaah dan berangkat ke tps masing-masing," ucapnya.
"Setelah Subuh berjamaah dilanjut dengan kultum yang isinya adalah kembali mengingatkan kepada masyarakat Jawa Timur, bahwa nashbul imamah (memperbarui mandat kepentingan politik.red) adalah kewajiban syariat," imbuhnya.
Atas dasar ini, pengasuh Pesantren Mamba'ul Ma'arif Denanyar Jombang ini mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dan tidak golput.
"Sehingga jangan ada satupun warga negara Indonesia yang golput pada pelaksanaan pemilu," imbuhnya," pungkasnya.
0 Komentar